Pages

Sep 5, 2010

Grown Ups (2010)


"Boys will be boys... some longer than others" 

Grown Ups is about five men who were best friends when they were young kids and now are getting together for the Fourth of July weekend to meet each others' families for the first time. Picking up where they left off, they discover why growing older doesn't mean growing up.



Grown Ups (2010) Trailer

Bertambah umur memang tidak sama dengan bertambah dewasa. Konon malah katanya pria itu tak pernah menjadi dewasa meskipun umurnya sudah bertambah tua. Dan itu terbukti saat lima sahabat SMA bertemu lagi tiga puluh tahun sejak mereka lulus sekolah dulu.

Lenny Feder (Adam Sandler), Eric Lamonsoff (Kevin James), Kurt McKenzie (Chris Rock), Rob Hilliard (Rob Schneider), dan Marcus Higgins (David Spade) adalah lima sahabat karib semasa SMA. 32 tahun setelah lulus SMA, kelima sahabat beserta istri-istri mereka harus kembali ke kota kelahiran mereka untuk menghadiri pemakaman pelatih basket mereka semasa SMA.

32 tahun tak bertemu, mereka ternyata tak banyak berubah. Tentu saja masing-masing punya rahasia yang tak ingin mereka ungkapkan dan saat acara ini berubah menjadi reuni, mau tak mau masing-masing harus rela rahasia mereka terungkap. Ternyata, selain jadi acara reuni, pertemuan ini malah membuat masing-masing dari mereka belajar mengenali diri mereka sendiri.

Secara umum, film yang disutradarai Dennis Dugan ini terlihat alami. Kelima karakter utama yang digambarkan sebagai sahabat lama ini memang terlihat seperti sobat lama. Cara mereka berinteraksi satu sama lain terlihat alami dan tak ada kesan dipaksakan. Sayangnya, di titik tertentu muncul kebosanan karena hampir sebagian besar adegan hanya soal dialog di antara mereka. Kalau Anda tak menemukan titik yang 'menyenangkan' maka bisa dijamin Anda bakal bosan. Namun jika anda hanya ingin mencari hiburan ringan serta ingin membayangkan bagaimana jika anda dan teman-teman semasa sekolah anda dulu kumpul bareng dan bernostalgia mengenang masa-masa lalu, maka film ini dapat menjadi alternatif tontonan anda. --disadur dari kapanlagi.com--

Starring: Adam Sandler, Kevin James, Chris Rock, David Spade, Rob Schneider & Salma Hayek
Director: Dennis Dugan
Runtime: 102 minutes

Source : imdb.com movieweb.com kapanlagi.com 


Playing at selected theaters:
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...